STIKI Malang kembali mengembangkan sayapnya di bidang pengabdian masyarakat. Kali ini adalah kabar dari Saiful Yahya, S.Sn, M.T yang bertindak sebagai penguji Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) di SMK Negeri 2 Blitar dan SMK Darul Huda. Tujuan dari kegiatan ini adalah memantau dan memotret kompetensi SMK di bidang multimedia.

“Kegiatan seperti ini bisa jadi ajang pengabdian masyarakat. Jadi kompetensi dosen juga bisa diakui dari pihak luar. Lalu harapannya bisa dilakukan bergilir antar dosen jadi semua bisa mendapat pengalaman.”, ujar Saiful.

Walaupun demikian, Saiful tetap berharap agar peran dosen tidak sebatas menjadi penguji, melainkan juga sebagai pihak yang dapat memberi saran kepada pihak sekolah dalam rangka mengembangkan pendidikan multimedia.

Pelaksanaan UKK di SMKN 2 Blitar dan SMK Darul Huda menurutnya sudah berjalan baik. Namun Saiful menyarankan beberapa hal yang perlu dilakukan agar pelaksanaan UKK lebih optimal.

“Untuk sarannya sebelum dilakukan UKK sebaiknya satu hari sebelumnya dilakukan seminar kecil yang diikuti oleh siswa dan juga guru untuk membahas poin-point penting dalam soal UKK. Sehingga pada saat pelaksanaan siswa sudah benar-benar siap dan memahami apa saja yang harus dia lakukan agar mendapat nilai yang maksimal.”, ungkap Saiful.

Saiful turut mengapresiasi semangat dari siswa-siswi yang mengikuti UKK. Khususnya pada SMK Darul Huda, ia memberi pujian khusus terkait semangatnya mengikuti UKK.

“Untuk SMK Darul Huda meskipun mereka adalah sekolah swasta tapi mereka mempunyai semangat yang tinggi untuk pelaksanaan UKK ini mereka berusaha lebih agar dapat mendapatkan hasil yang terbaik.” tutup Saiful.